Curug Semirang merupakan wisata alam dengan banyak daya tarik yang rugi jika tidak Sobat Petualang coba.

Liburan bersama keluarga menjadi hal yang seru sekaligus menyenangkan. Apalagi jika Sobat Petualang berkunjung ke tempat wisata alam seperti Curug Semirang. Pastinya liburan akan terasa semakin menyenangkan dan tidak terlupakan.

Ini merupakan salah satu destinasi menarik di Semarang yang patut kalian datangi. Apalagi tempat tersebut juga menawarkan banyak keindahan dan kelebihan bagi para wisatawan. Bagi yang penasaran, wajib simak informasinya di bawah ini.

Curug semarang
Gambar dari Google Maps Air Terjun Semarang (@Maria Selvianti)

Mengenal Tempat Wisata Curug Semirang

Tempat wisata yang juga dikenal sebagai air Terjun Semirang satu ini bisa Sobat Petualang temukan di lereng Gunung Ungaran bagian utara. Tempat wisatanya sangat eksotis dengan kolam renang berwarna hijau yang sekelilingnya terdapat pepohonan dan sejuknya udara pegunungan.

Tidak jarang masyarakat juga menyebutnya sebagai Curug Semarang. Lantaran tempatnya sangat indah, tak heran ramai pengunjung ke sana ketika hari-hari biasa atau weekdays. Jumlah pengunjung pun semakin bertambah saat liburan tiba.

Bukan itu saja, di tempat wisata tersebut juga terdapat sejumlah satwa kecil yang kerap berlalu lalang. Tak hanya air terjun, kawasan satu ini juga dikelola sebagai tempat wisata buatan. Oleh sebab itu, curug indah di Semarang ini sangat recommended untuk kalian datangi.

Alamat dan Rute Perjalanan

Destinasi wisata Curug Semirang beralamat di Dusun Gintungan, Desa Gogik, tepatnya Kecamatan Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah. Para wisatawan bisa berkunjung ke tempat satu ini dengan motor ataupun mobil pribadi.

Curug Semarang jaraknya sekitar 15 km jika Sobat Petualang berangkat dari Kota Ungaran. Kalian bisa membawa kendaraan melalui jalan raya Semarang Solo hingga menemukan Kampus Stikes Ngudi Waluyo.

Dari arah sana, silahkan ke arah kanan untuk menuju Gunung Ungaran untuk tiba di wisata air terjun satu ini. Setelah itu, kalian akan tiba di area parkir dan hanya perlu berjalan kaki sekitar 500 meter untuk tiba di lokasi Curug.

Daya Tarik

Menjadi salah satu tempat wisata menarik di Semarang, kalian akan merasakan banyak daya tarik yang ada di destinasi tersebut. Berikut ini ada beberapa daya tarik dari destinasi wisata Curug Semarang yang wajib kalian jadikan pertimbangan untuk tujuan liburan selanjutnya.

1.     Pemandangan Air Terjun Menakjubkan

Daya tarik tempat wisata Semarang ini yang pertama adalah pemandangan air terjun sangat menakjubkan. Air terjun tersebut mempunyai ketinggian mencapai 45 meter. Walaupun selama perjalanan harus berjalan kaki sampai 1 km, Sobat Petualang maka tidak perlu risau.

curug semarang
Gambar dari Instagram (@dhenisa.zip)

Pasalnya di sepanjang perjalanan, kalian akan mendengar suara gemericik air dan menyeberangi sungai berukuran kecil yang merupakan muara air terjun. Selama berjalan, kalian juga akan menemukan sejumlah satwa kecil seperti kadal, burung, hingga tupai ekor panjang.

Sekedar informasi, tupai tersebut termasuk salah satu hewan langka yang ada di Curug Semarang satu ini. Di sepanjang perjalanan, banyak tersedia bangku-bangku untuk istirahat sekaligus menikmati pemandangan serta keindahan air terjunnya.

2.     Kolam Berair Hijau

Tak hanya ada air terjun, di tempat wisata satu ini juga terdapat daya tarik lainnya yakni kolam renang dengan nuansa yang alami. Uniknya pinggiran dan dasar kolam renang tersebut tidak dibuat dari keramik, tetapi menggunakan bebatuan alami.

Kesan alami kolam renang juga bertambah dengan adanya air kolam yang berwarna hijau khas alam. Walaupun berwarna hijau, air kolam renang tersebut sudah terjamin jernih dan bersih. Hal itu karena air kolamnya langsung dari mata air kaki Gunung Ungaran.

Airnya terasa dingin dan terasa sejuk sehingga membuat pikiran serta badan Sobat Petualang menjadi rileks. Menariknya lagi, lantaran lokasinya berada di pepohonan pinus yang asri, suasana tempat wisatanya sangat menenangkan. Bahkan kalian juga bisa mendengar suara kicauan burung.

3.     Spot Foto Estetik Curug Semirang

Daya tarik yang ada di Curug Semirang lainnya yaitu tersedia banyak spot foto menarik dan estetik. Salah satu spot foto yang banyak orang pilih adalah area air terjun Semirang tersebut. Dengan latar belakang air terjun, foto kalian bisa tampak lebih menyejukkan.

Bukan hanya itu, di tempat satu ini tersedia juga rumah pohon yang mempunyai anak tangga untuk naik langsung ke lantai atas. Dari rumah pohon tersebut, Sobat Petualang bisa tampak pemandangan semua kawasan wisata dan menarik untuk menjadi tempat foto.

Berikutnya, wisatawan juga dapat berfoto di sekitar kolam atau jalan setapak dengan pemandangan pohon pinus di sisi kiri dan kanannya. Saat kalian berfoto di tempat itu, maka terlihat seolah sedang menjelajah ke hutan. Bangku yang tersedia di sepanjang jalan juga bisa menjadi tempat foto estetik.

4.     Area Camping

Hal menarik yang ada di Curug Semarang lainnya yaitu area camping. Tentu saja lokasi satu ini sangat menarik untuk para pecinta camping di tengah alam. Tidak perlu risau, sebab bumi perkemahan tersebut sangat aman untuk wisatawan membangun tenda.

Selain itu, akses dari bumi perkemahan ke lokasi air terjun dan kolam renang juga tergolong mudah. Oleh sebab itulah, tempat tersebut sangat recommended untuk acara berkemah bersama keluarga besar ataupun orang tersayang.

Jika kalian pernah camping di daerah Puncak Bogor, maka vibenya kurang lebih hampir sama. Di spot perkemahan tersebut, Sobat Petualang juga bisa menyewa wahana seperti wahana menarik kasur air untuk kebutuhan konten sosial media.

5.     Café Kekinian

Soal keperluan perut, kalian tidak perlu risau. Bukan tanpa alasan, di tempat wisata air terjun satu ini ternyata ada sebuah café kekinian dan hits yang bernama Café Semirang Ungaran. Café Curug Semirang satu ini menyediakan kopi dan minuman kekinian yang terasa lezat.

Bagi Sobat Petualang yang suka camilan, di café tersebut juga menyediakannya dalam jumlah banyak. Beberapa menu camilan khas Semarang yang tersedia disini antara lain Wingko Babat, Tahu Petis, dan Pisang Plenet.

Di sekitar lokasi juga terdapat sederet gerobak pedagang kaki lima yang turut menjual aneka jajanan dengan harga jauh lebih murah. Tepat di sebelah cafénya, kalian juga bisa menemukan warung makan yang menjual makanan khas Semarang seperti Pecel Semarang, Mie Kopyok, Soto Bangkong, dll.

Jam Operasional dan Tiket Masuk Curug Semirang

Sebagai informasi, operasional destinasi wisata Curug Semarang buka setiap hari, tepatnya Senin sampai hari Minggu. Untuk jam operasionalnya sendiri bukan mulai pukul 8 pagi dan tutup sampai jam 5 sore waktu setempat.

Perlu kalian ketahui, harga tiket masuk Air Terjun Semirang tidaklah gratis dan harus membayar biaya tiket masuk. Tidak hanya tiket masuk ke air terjun, Sobat Petualang juga perlu membayar biaya lainnya, seperti parkir kendaraan.

Untuk tiket masuknya mulai dari Rp9.000 per orang. Sedangkan untuk biaya parkir kendaraan motor mulai Rp2.000, dan harga tiket parkir kendaraan mobil sebesar Rp5.000. Tetapi harganya bisa berubah terutama saat weekend.

Itulah pembahasan seputar tempat wisata Curug Semirang yang recommended untuk Sobat Petualang kunjungi. Dengan informasi tersebut, kalian sudah tak perlu risau memilih destinasi wisata menarik di Semarang. 

Bagikan:

Tinggalkan Balasan