Dieng merupakan alternatif pilihan bagi hampir semua orang yang menginginkan momen liburan menyenangkan. Wisata Dieng malam hari kerap menjadi incaran, khususnya saat malam Minggu tiba. Wisata malam hari yang ditawarkan oleh Dieng mulai dari alami hingga buatan tangan manusia. 

Daftar Wisata Dieng Malam Hari

Pilihan wisata yang ditawarkan oleh Dieng bisa dikunjungi secara sendirian maupun bersama teman. Rata-rata destinasi yang terdapat di Dieng memiliki tarif terjangkau bagi semua orang. Hal ini membuat kalian bisa mengunjunginya setiap saat. Berikut wisata Dieng untuk malam hari:

1. Bukit Sikunir

Bukit Sikunir wajib masuk dalam daftar tempat wisata yang akan kalian kunjungi. Hal ini lantaran di atas bukit tersebut terdapat berbagai macam keindahan alam yang siap memukau mata. Dari atas ketinggian, kalian bisa melihat pesona matahari terbit dan terbenam secara jelas sekaligus nyata. 

Hal yang tidak boleh terlewatkan saat mengunjungi destinasi wisata ini yaitu mengabadikan momen berharga di atas bukit sikunir. Kalian juga bisa berkemah sembari menikmati keindahan Sikunir dari atas ketinggian. Bukit sikunir buka selama 24 jam jadi pengunjung bisa datang tanpa batas waktu.

Wisata Dieng malam hari
Gambar dari https://tanijiwo.com/

2. Candi Arjuna

Di daerah Dieng terdapat destinasi wisata yang cocok juga dikunjungi saat malam hari yaitu Candi Arjuna. Penampakan candi Arjuna sekilas hampir mirip dengan candi-candi yang berada di India. Saat mengunjungi destinasi pariwisata ini, kalian bisa menikmati keindahan dari pagi hingga malam hari. 

Kearifan lokal dan budaya yang terdapat pada candi Arjuna juga masih kental. Hal ini membuat pengunjung bisa belajar banyak terkait dengan sejarah. Kalian juga bisa mengunjungi candi ini sebagai alternatif pilihan saat study tour. 

3. Gunung Prau

Wisata dieng saat malam berikutnya yaitu Gunung Prau. Pemandangan alam yang masih asri menjadi daya tarik utama dari Gunung Prau. Di gunung ini terdapat spesies bunga abadi yaitu Edelweis yang siap memukau pengunjung Gunung Prau.

Jika kalian melakukan aktivitas pendakian siang hingga malam hari maka dapat menyaksikan keindahan alam sekitar dari atas puncak Gunung Prau. Gunung Prau ini menjadi wisata Dieng yang cocok dikunjungi untuk malam hari. Gunung Prau beroperasi hingga 24 jam. 

4. Bukit Setalang

Bagi kalian yang ingin menghabiskan waktu sore untuk aktivitas pendakian sangat pas jika mengunjungi Bukit Setalang. Perbukitan ini memiliki keindahan memukau saat malam hari tiba. Bahkan wisata ini turut menjadi rekomendasi untuk aktivitas camping sambil nongkrong malam hari. 

Tersedia tempat yang terbuat dari bambu untuk memudahkan kalian untuk menikmati keindahan dari atas bukit. Daya tarik utama yang terletak pada destinasi wisata ini yaitu jembatan gantung. Wisata yang cocok untuk malam hari ini beroperasional mulai pukul 08.30 – 00.00 WIB. 

5. Telaga Warna

Sobat petualang yang sedang mencari rekomendasi wisata Dieng malam hari sangat pas jika mengunjungi telaga warna. Keindahan alam di sini masih sangat asri dan udara sangat segar. Saat malam hari khususnya ketika bulan purnama keindahan telaga warna akan semakin maksimal. 

Hal ini lantaran bulan akan memantulkan cahaya pada air sehingga terlihat memukau. Pengunjung bisa mendatangi destinasi pariwisata ini saat siang hari. Keindahan yang ditawarkan oleh telaga Warna memang mampu memukau wisatawan lokal hingga berasal dari mancanegara. 

6. Candi Arjuno

Wisata berikutnya yang cocok dikunjungi saat malam hari yaitu Candi Arjuno. Candi ini memiliki lokasi yang dekat dengan pusat pelayanan umum dan penyedia jasa penginapan. Hal ini memudahkan kalian untuk menghabiskan momen liburan panjang dengan nongkrong di Candi Arjuno. 

Pariwisata ini memiliki keindahan yang bisa dinikmati setiap waktu. Bagi kalian yang ingin mengetahui tradisi dan kebudayaan candi ini bisa datang saat momen upacara pengguntingan rambut anak-anak. Saat sore hari hingga menjelang malam keindahan Candi Arjuno sangat maksimal.

7. Watu Angkruk Dieng

Kalian yang malas melakukan perjalanan jauh tapi ingin menikmati keindahan Dieng saat malam hari bisa mengunjungi Watu Angkruk. Destinasi pariwisata ini terletak di pinggiran jalan sehingga mudah ditempuh oleh semua orang. Menjelang malam hari penampakan alam sekitar terlihat memukau. 

Tersedia juga keindahan alam seperti jembatan gantung yang siap digunakan untuk melepas rasa penat. Untuk menikmati keindahan Watu Angkruk sangat maksimal jika menjelang sore atau pada saat senja. Hal ini membuat kalian bisa mendapatkan hasil fotografi yang memuaskan. 

8. Gardu Pandang Dieng

Wisata Dieng malam hari yang wajib dikunjungi saat berada di daerah Jawa Tengah yaitu Gardu Pandang. Wisata ini cocok dikunjungi saat pagi, sore hingga malam hari. Terdapat gardu atau tempat semacam siskamling yang bisa digunakan untuk menyaksikan matahari terbit dan terbenam. 

Gardu Pandang ini terletak di Jl. Dieng, Sidorejo, Tieng, Kejajar, Kabupaten Wonosobo. Pariwisata ini bisa dijadikan alternatif pilihan jika di Bukit Sikunir sudah padat pengunjung. Daya tarik yang ditawarkan oleh wisata ini yaitu bisa menyaksikan matahari terbit dan terbenam. 

9. Tuk Bimo Lukar

Kalian yang ingin berwisata sembari mencari suasana baru sangat disarankan untuk mengunjungi Tuk Bimo Lukar. Destinasi pariwisata ini menawarkan keindahan berupa sumber air yang jernih. Kabarnya sumber mata air ini bisa membuat kalian bakal terlihat awet muda. 

Tidak sedikit dari wisatawan yang memilih memanfaatkan air tersebut untuk minum dan cuci muka. Destinasi pariwisata ini terletak di Lembu, Dieng, Kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo. Tuk Bimo Lukar bisa dikunjungi dari pagi hingga malam hari lantaran buka hingga 24 jam.

10. Sidengkeng

Kalian yang suka aktivitas fotografi sangat disarankan untuk mengunjungi bukit sidengkeng. Spot foto yang ditawarkan sedikit anti mainstream. Dari atas perbukitan akan terlihat pemandangan telaga warna yang siap memukau Indra penglihatan. Wisata Dieng malam hari satu ini masih sangat asri. 

Bukit ini kerap dimanfaatkan sebagai alternatif untuk tracking. Wisatawan bisa datang kapan saja lantaran bukit ini buka setiap hari selama 24 jam. Sangat disayangkan fasilitas di sini masih sangat terbatas dan minim. 

Gambar dari https://diengvacation.blogspot.com/

11. Jembatan Merah Putih

Jika ingin menguji adrenalin sangat disarankan untuk mengunjungi jembatan merah putih. Destinasi wisata Dieng ini bisa dikunjungi mulai dari pagi hingga malam hari. Untuk memasuki wisata ini pengunjung diharuskan membayar tiket masuk dengan harga Rp5.000 per orang. 

Dari atas jembatan merah putih, kalian akan disajikan pemandangan indah seperti telaga warna. Meskipun memiliki data tarik yang cukup tinggi destinasi ini tidak disarankan untuk anak-anak. 

12. Negeri di Atas Awan

Keindahan alam memukau yang bisa kalian rasakan sepanjang hari hingga nongkrong malam yaitu negeri di atas awan. Dari atas puncak, kalian bisa melihat objek wisata. Negeri di atas awan terletak di Jl. Dieng No.31-42, Karangsari, Dieng Kulon, Kec. Batur, Kab. Banjarnegara.

Untuk memasuki area wisata ini, kalian harus membayar mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 20.000. Negeri di Atas Awan buka selama 24 jam, sehingga kalian bisa datang kapan saja tanpa batasan waktu baik sore maupun malam hari. 

Nah itulah deretan wisata Dieng malam hari yang bisa kalian kunjungi saat malam maupun siang hari. Destinasi pariwisata tersebut rata-rata mempunyai jam operasional hingga 24 jam sehingga sobat petualang bisa datang kapan saja. 

Bagikan:

Tinggalkan Balasan