Kota Jogja memang jadi salah satu objek yang  paling sering dikunjungi di Indonesia, dengan berbagai macam kearifan lokal yang dimiliki, membuat Jogja memiliki pesonanya tersendiri. Berlibur ke Jogja belum lengkap rasanya jika belum mengunjungi Pantai Parangtritis, kamu wajib datang ke sini dan menginap di hotel dekat Pantai Parangtritis.

Sebelum fix pergi berwisata, persiapkan terlebih dahulu penginapan yang akan kamu sewa, pastikan tempatnya nyaman dan sesuai dengan budget-mu. Nah, di bawah ini akan tersaji beberapa informasi seputar hotel dekat Pantai Parangtritis yang bisa kamu jadikan referensi. Let’s check this out!

Hotel Dekat Pantai Parangtritis dengan Harga Terjangkau

Tak hanya soal lokasi, fasilitas, dan kenyamanan penginapan, soal budget juga pastinya jadi salah satu aspek yang sangat di perhitungkan dalam suatu perjalanan wisata. Tak heran, beberapa orang memanfaatkan beberapa aplikasi layanan pemesanan hotel demi mendapatkan harga terbaik.

Berikut ini beberapa pilihan hotel dekat Pantai Parangtritis dengan budget under 200 ribu yang bisa kamu jadikan pilihan.

1. Budi Inn 1

Hotel ini berlokasi di Mancingan, 11 RT. 04 RW. 03, Parangtritis, Kretek. Bertempat 1,46 km dari Bukit Parang Endog, 0,87 km dari Gumuk Pasir Parangkusumo, dan 0,38 km saja dari Pantai Parangtritis.

Memiliki berbagai macam tipe kamar dengan fasilitas yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Dengan menginap di sini kamu sudah bisa mendapatkan layanan sarapan dan lahan parkir yang pasti cukup untuk menampung motor atau mobil kamu.

Area kamar terluas sebesar 15 m2 dengan kapasitas 2 orang dewasa, cocok untuk kamu yang datang ke sini bersama sahabat atau pasangan. Dengan harga sewa mulai dari 130 ribuan saja kamu bisa menginap di hotel ini selama 1 malam.

2. Hotel Family Syariah 1

Hotel dekat Pantai Parangtritis yang kedua yakni Family Syariah 1. Penginapan ini terletak di Jalan Pantai Parangtritis KM. 28, Kawasan Pantai Parangtritis, 300 m dari Pantai Parangtritis, 28,3 km dari Bandara Adisucipto dan 33,2 km dari Bandara Internasional Yogyakarta.

Setiap kamar memiliki kamar mandi pribadi, lemari pakaian, dan TV layar datar. Hotel Family Syariah ini juga memberikan layanan free breakfast. Kamu bisa menikmati waktu di teras atau bermain sepeda di kawasan Parangtritis jika menyewa penginapan ini.

Berikut beberapa tipe kamar yang bisa kamu jadikan pilihan:

a. Kamar Superior Double

Dengan tipe bed 1 double dan plus fasilitas ruangan berpendingin udara, kamar mandi dalam, meja kerja, lemari, papan jemur baju, tisu toilet, dan area tempat duduk. Dengan kapasitas maksimal 2 orang, tipe kamar ini memiliki tarif Rp 135.000 per malam (termasuk pajak dan biaya lainnya).

b. Kamar Deluxe

Kamar ini terdapat fasilitas 1 bed double besar yang nyaman, pas untuk kapasitas tamu 2 orang. Ada pula fasilitas ruangan berpendingin udara, kamar mandi dalam, TV layar datar, dan teras. Kamar ini memiliki kapasitas 2 orang. Harga yang dipatok mulai dari Rp 192.484 (termasuk pajak dan biaya lainnya).

c. Kamar Triple

Dengan tipe bed 1 single dan 1 double besar, kamar ini mampu menampung 2 orang pengunjung. Dilengkapi dengan fasilitas ruangan berpendingin udara, kamar mandi dalam, TV layar datar, dan teras. 

Harga sewa per malamnya mulai dari Rp 261.552 (termasuk pajak dan biaya lainnya). Kamar ini cocok bagi kamu yang sedang pergi berlibur bersama sahabat maupun dalam urusan perjalanan bisnis.

3. OYO 90051 Guest House Parangtritis

Selain 2 pilihan hotel dekat Pantai Parangtritis di atas, kamu juga bisa memilih penginapan berupa Guest House seperti OYO 90051 Guest House. Penginapan ini berlokasi di Jalan Parangtritis, Pantai Parangtritis, Kretek, Yogyakarta.

Jika ingin pergi ke Pantai Parangtritis kamu bisa berjalan kaki selama 5 menit dari hotel. Jika kamu datang dari Bandara Adisucipto, jarak ke hotel ini bisa kalian tempuh dalam waktu 1 jam. Selain Pantai Parangtritis kamu juga bisa memilih destinasi wisata lainnya.

Misalnya nih kamu bisa menuju Air Terjun Sri Gethuk yang berjarak 19,5 km dari hotel, atau Pantai Parangkusumo yang hanya berjarak 800 m. Semua kamar di hotel ini terdapat ruangan berpendingin udara, kamar mandi pribadi, TV, dan lahan parkir.

Harga sewanya pun mulai dari 160 ribuan per malam, kamu sudah bisa menikmati tidur yang nyenyak bersama dengan suara deru ombak.

Menginap dengan Nyaman Bersama Keluarga

Untukmu yang pergi berwisata ke Pantai Parangtritis bersama dengan keluarga, mencari hotel dekat Pantai Parangtritis yang nyaman tentu menjadi hal yang juga perlu kamu perhitungkan. Berikut beberapa pilihan hotel dekat Pantai Parangtritis family friendly yang bisa kamu pilih.

1. Queen of The South Resort

Penginapan ini berlokasi tak jauh dari Pantai Parangtritis, tepatnya di Parangtritis Beach, Desa Parangrejo, RT. 13/13 Kec. Purwosari, Bantul. Bersumber dari laman traveloka, hotel dekat Pantai Parangtritis ini mendapatkan review sebesar 8,3.

Kamar yang tersedia cukup nyaman, dengan interior warna natural dominasi putih dan cokelat. Yang tak kalah menarik, hotel ini merupakan salah satu hotel di Parangtritis view pantai. Hotel ini juga memiliki beberapa jenis fasilitas yang cukup lengkap.

Fasilitas tersebut yakni sarapan dan makan malam, restoran, area parkir, kolam renang, area merokok, dan ruang keluarga. Untuk fasilitas di dalam kamar pun tak kalah lengkapnya, di antaranya ada bathtub, meja, pengering rambut, kulkas, pancuran, dan TV.

Untuk kamu yang datang ke sini sedang dalam perjalanan bisnis atau urusan pekerjaan, kamu bisa menyewa ruang rapat di hotel ini. Harga sewanya pun mulai dari 1 jutaan per malam (sudah termasuk pajak).

2. Radika Paradise Villa and Cottage

Penginapan ini berupa villa dan cottage yang berhias dengan pemandangan langsung ke arah Pantai Indrayanti, Gunung Kidul, Yogyakarta. Tempat penginapan ini terletak tak jauh dari Pantai Parangtritis, bisa kamu tempuh dalam waktu kurang lebih 1 jam berkendara.

Penginapan ini sangat cocok bagi kamu yang sedang holiday bareng keluarga, selain viewnya yang cantik, suasana penginapan yang berdekatan dengan hutan jati ini yang bisa mebangkitkan suasana nyaman. Tarif yang ditawarkan Radika Paradise Villa and Cottage mulai dari Rp 400.000 per malamnya.

3. Villa Alcheringa

Villa di Parangtritis ini menawarkan view pantai yang tak kalah eksotis, dengan nuansa modern tropis sebagai konsep bangunannya, villa ini pasti akan memberikan kenyamanan yang tak akan kamu lupakan.

Berlokasi di Jalan Tembus Puncak Khayangan, Kretek, Parangtritis,  villa ini menawarkan beberapa fasilitas yang akan membuat kamu betah. Diantaranya yakni kolam renang, lahan parkir, restoran, akses WiFi, dan masih banyak lagi. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 700.000 per malam.

Tarif yang ditawarkan oleh beberapa hotel dekat Pantai Parangtritis tadi masih bisa berubah sewaktu-waktu, kamu bisa mendapatkan harga terbaik dengan membandingkannya antara beberapa layanan pemesanan hotel.

Itulah keenam hotel dekat Pantai Parangtritis yang bisa kamu jadikan referensi saat berlibur ke Yogyakarta, jangan lupa selalu jalankan protokol kesehatan agar liburanmu tetap aman dan nyaman.

Bagikan:

Tinggalkan Balasan